MEMAHAMI KECERDASAN DAN BAKAT POTENSIAL MELALUI SIDIK JARI


no image

     Pada tanggal 27 Agustus 2023 SMA Plus Bustanul Ulum Mlokorejo mengadakan Seminar Bimbingan dan Konseling dengan tema Memahami Kecerdasan dan Bakat Potensial Melalui Sidik Jari dan Pematerinya yakni Bapak Rachmad Surya S. psi., M.Pd yang ahli dalam bidang Konsultan Pendidikan dan Psikologi Anak. Sidik jari adalah bagian tubuh yang bersifat permanen, tidak pernah berubah sepanjang hayat dari kecil hingga dewasa, tidak pernah sama setiap orang, disamping sebagai identifikasi, juga menggambarkan karakteristik yang spesifik di setiap orang. Pertumbuhan sidik jari mulai muncul pada bayi yang masih dalam kandungan (embrio) 13 minggu dan perkembangnnya seiring dengan pertumbuhan otak.

   Analisis sidik jari dapat memiliki beberapa manfaat dalam konteks potensi siswa, terutama dalam lingkungan pendidikan dan pengembangan individu. Beberapa manfaatnya meliputi : Pengenalan Bakat Khusus, Penentuan Metode Pembelajaran yang Efektif, Konseling dan Bimbingan yang tepat dalam Mengarahkan Karier Peserta Didik, Pemantauan Perkembangan Pribadi, Pengembangan Kecerdasan Emosional dan Pengembangan Karier.

   Setelah acara seminar, banyak peserta didik yang mengikuti analisis sidik jari dan paling banyak yakni kelas 12 karena untuk pengembangan karier. Pengambilan sidik jari di selenggarakan pada tanggal 17 september 2023, kemudian hasil analisa sidik jari dibaca dan dijabarkan dilaksanakan pada tanggal 22 oktober 2023. Peserta didik sangat bersemangat dan lebih paham terkait passion yang sessui dengan potensinya.