Kontigen Bustanul Ulum Raih Juara 3 dan Harapan 2 dalam Ajang LKTI Se Jawa - Bali di Universitas Jember


no image
Pondok Pesantren Bustanul Ulum Mlokorejo melalui SMA Plus Bustanul Ulum mendelegasikan siswa-siswinya sebagai kontigen dalam kompetisi Lomba Karya Tulis Ilmiyah (LKTI) se- Jawa Bali yang diselenggarakan oleh Panitia Biological Science Day X Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Jember dengan mengusung tema "Aktualisasi SDGs Melalui Pemanfaatan Sumber Daya Alam dengan Kearifan Lokal".
Keikutsertaan dalam ajang ini bertujuan untuk memberikan ruang kreatif bagi siswa-siswi Tingat SMA/sederajat dalam mengaktualisasikan potensi dan bakatnya di bidang karya tulis juga sebagai wahana untuk menunjukkan jati diri pesantren dan lembaga yang dinauinginya kepada masyakat luas.
Ibu Salun Nafiah, S.Pd dan Ibu Nonik Purwati, M.Pd selaku pembina LKTI sekaligus yang mendampingi mereka merasa sangat bangga dan senang terhadap prestasi yang diraih oleh siswa-siswi binaannya. Beliau juga menyatakan prestasi ini dapat diraih berkat dukungan semua pihak, mulai dari pengasuh, ketua yayasan, ustadz, kepala sekolah, dan para guru.
Sementara itu Ketua YWSPI KH. Robitul Firdaus, M.HI., Ph.D. juga sangat mengapresiasi terhadap prestasi yang diraih oleh siswa-siswi tersebut dan juga berharap agar lembaga-lembaga yang ada di bawah naungan YWSPI khususnya SMA Plus Bustanul Ulum agar terus bekerja keras dalam mendidik peserta didiknya unggul dalam prestasi baik ademik dan non-akademik dan menjadi pribadi yang siap menghadapi tantangan global serta berakhlaqul karimah.