Pengumuman Hasil Lomba Peringatan Tahun Baru Islam 1443 H dan HUT RI Ke-76


no image

Untuk memperingati Tahun Baru Islam 1443 H dan HUT RI Ke-76, Pengurus OSIS SMA Plus Bustanul Ulum Puger melaksanakan lomba selama dua hari yaitu pada tanggal 18 dan 19 Agustus 2021 yang lalu. Dibawah binaan Wakasis-Bapak Muhyidin S. Hum., M. Pd dan bimbingan Pembina OSIS-Ibu Faizatul Maghfiroh, S. Pd, lomba dikemas sedemikian rupa oleh Pengurus OSIS.

Ada dua cabang lomba yang dipilih yaitu lomba Cerdas Cermat dan lomba Paduan Suara. Cerdas Cermat memilih tema ‘Muharram 1443 H’ dan Paduan Suara memilih tema ‘Cinta Indonesia Cinta Budaya Daerah’. Banyak persiapan yang telah dilakukan oleh peserta didik di bawah bimbingan wali kelasnya masing-masing. Mulai dari memilih tim, memilih lagu daerah yang akan dinyanyikan, sampai dengan pemilihan baju yang digunakan dalam lomba paduan suara.

Melalui lomba ini diharapkan dapat menumbuhkembangkan karakter religius, kerjasama, nasionalisme, mencintai dan bangga berbudaya Indonesia serta meningkatkan kecerdasan intelektual peserta didik.

Pengumuman hasil lomba dilaksanakan pada 31 Agustus 2021. Berikut daftar juara pada lomba kali ini:

Lomba

Katagori

Juara

Kelas

Wali Kelas

Cerdas Cermat

Putra

1

XI MIPA 1

H. Imam Ghazali, S. Pd

2

X MIPA 1

Mansur Subkhi, S. Pd

3

X IPS 1

Abdul Gopur, S. Kom

Putri

1

XI IPS 2

Dra. Endang Endarwati

2

XI MIPA 2

Salun Nafiah, S. Pd

3

XII IPS 2

Nonik Purwati, M. Pd

Paduan Suara

Putra

1

XII MIPA 1

Sri Utami, S. Pd

2

XII IPS 1

Syafiudin, M. Pd

3

XI MIPA 1

H. Imam Ghazali, S. Pd

Putri

1

XI MIPA 2

Salun Nafiah, S. Pd

2

X MIPA 2

Yuliasy Arianto, S. Pd

3

XII IPS 2

Nonik Purwati, M. Pd